Kami tidak dapat memastikan apakah ngeblog bisa menghasilkan uang, tetapi mereka telah membuktikannya. Ibu-ibu Kuningan maukah belajar ngeblog?
Sebagian mereka yang telah terjun ke dunia blog sudah mendapatkan apa yang mereka inginkan. Entah itu mendapatkan uang, kepuasan, ataupun jaringan pertemanan. Namun, dari semua keinginan yang mereka semogakan lebih banyak yang mengharapkan dapat menghasilkan uang.
Bolehkah jika melakukan sesuatu hanya karena ingin mendapatkan uang? Jawaban ini mungkin akan sedikit idealis tetapi pada kenyataannya 'uang' adalah NOMOR SATU dalam kehidupan untuk menunjang pelbagai kebutuhan. YANG PALING UTAMA, kami serahkan kepada para pembaca masing-masing.
Jawabannya 'boleh'.
Namun ada dua syarat yang harus dipenuhi (Sangat diwajibkan).
Apa?
Begini, uang hanya akan datang kepada orang yang 'mau' berusaha. Yang satu ini harus menjadi dasar dalam mencari uang. Kami kira semua orang mau mendapatkan uang. Namun yang menjadi pertanyaan, apakah mereka mau untuk 'berusaha'?
Menurut kami, hidup di dunia digital sangat menyulitkan. Apalagi, ketika pintu gerbang "Masyarakat Ekonomi ASEAN" dibuka, yang membuat kita harus pintar-pintar 'berstrategi' untuk menghadapi persaingan masyarakat Asia dalam pelbagai hal.
Jadi, yang kedua, kita harus melatih diri sendiri untuk selalu melakukan yang terbaik dalam hal-hal yang kita sukai. Entah itu dagang online, dagang offline, bisnis, menyanyi, menulis, kuliah, dan lain sebagainya.
Kami tidak mengklaim diri kami sendiri sebagai yang terbaik dan yang ter-ahli. Namun, apakah kami akan membiarkan saudara kami sendiri tenggelam di lautan?
Bagaimana kalau kita sama-sama belajar nge-blog?
Mungkin ibu akan berkata, "Saya tidak bisa dengan hal-hal yang berbau teknologi. Maklum, hanya lulusan sekolah dasar."
Bu, teknologi tidak diciptakan untuk orang-orang yang memiliki pendidikan tinggi. Maaf, bagi mereka yang tidak sekolah atau tidak melanjutkan sekolah pun bisa menjadi seseorang yang ahli dalam teknologi.
Asalkan, seperti yang telah kami katakan di atas, MAU (BERUSAHA) BELAJAR.
Sebelum belajar, mari simak cerita-cerita blogger wanita yang telah berhasil di dunia blog
Baik, kita mulai dari blogger wanita bernama Linda Ikeji.
Linda Ikeji berasal dari Nigeria. Sebelum banting stir menjadi seorang Blogger, ia adalah seorang model dan jurnalis di sana.
Linda membuat blog pada tahun 2003. Blog itu ia buat dengan template dan domain gratis, yakni Lindaikeji.blogspot.com yang hingga saat ini masih ia gunakan.
Dalam rentang waktu dari tahun 2003 hingga 2007 ia tidak pernah mendapatkan penghasilan sepeser pun.
Linda pertama kali mendapatkan penghasilan dari seseorang yang memasang iklan di blognya. Semakin lama, semakin banyak orang yang ingin beriklan di blog miliknya.
Menurut pelbagai informasi, dari setiap iklan yang dipasang diblognya, ia bisa mendapatkan uang lebih dari 100 juta per bulannya. Belum lagi dari Google Adsense yang bisa mencapai kurang lebih 500 juta per bulannya.
Tentu, hal ini bukanlah perkara yang mudah. Ada tahapan-tahapan sulit yang harus dilaluinya.
"Setiap orang pasti sukses hanya saja ditakdirkan dengan waktu yang berbeda-beda. Jadi, tetaplah dalam kekonsistenan."
Kedua, ada cerita menarik dari Blogger wanita Indonesia. Ia seorang ibu rumah tangga bernama Indri Lidiawati.
Kegagalan kerap melanda seorang Indri untuk menjadi salah satu publisher Google Adsense. Namun, ia tidak menyerah. Berkat keuletannya, akhirnya, ia pun diterima sebagai publisher Adsense.
Indri membangun blog pada tahun 2010 dengan nama Juragancipir.
Kenapa dinamakan Juragan Cipir?
"Karena saya adalah orang yang alergi banget dengan sayur cipir. Di kampung saya dipanggil juragan cipir." Tulis Indri dalam blognya.
Kemudian ia menjelaskan, "Sayur cipir atau sering disebut kecipir, adalah makanan yang paling saya benci sejak kecil, karena bentuknya seperti ekor buaya. Akhirnya untuk melawan alergi cipir maka sekalian aja aku gunakan sebagai judul blog juragan cipir, biar sekalian akrab dengan cipir."
Berapa penghasilan Indri dalam sebulan?
"Tidak banyak tapi lebih dari cukup." Katanya kepada News Rina.
Bagaimana? Apakah termotivasi dari kisah-kisah di atas?
Jika memang ingin melakukan perubahan dalam hidup, mulailah dengan melakukan sesuatu yang produktif. Tidak harus dengan ngeblog. Ibu, bisa memulainya dengan menanam sayuran di depan atau di belakang rumah, membaca buku, mengasah hobi apapun yang disukai, atau mungkin ingin memulai ngeblog.
"Dan, satu hal lagi, UMUR tidak menjadi pembatas apakah seseorang itu harus berhenti mengejar mimpinya."
Di dalam blog, ibu bisa menulis hal-hal yang ibu senangi. Entah itu tentang masakan, wisata, motivasi, cara mendidik anak, atau hal-hal lainnya.
Kelas ibu akan terbit setiap dua hari sekali. Untuk sekarang dan kedepannya, kita akan sama-sama belajar TENTANG DUNIA BLOGGING.
Agar tidak ketinggalan, ibu bisa mengikuti media sosial kami.
Terima kasih banyak ya artikelnya sangat memotivasi..salam urang Kuningan
BalasHapusSama-sama lagi belajar. Hatur nuhun. Salam
Hapus